Minggu, 26 Maret 2017

Lake Louise

MENELUSURI LAKE LOUISE, ALBERTA

Kalian yang merupakan penggemar wisata danau pastinya sudah tidak asing lagi dengan salah satu destinasi wisata favorit di bagian barat Kanada ini.
Lake Louise merupakan sebuah danau gletser yang terletak di Taman Nasional Banff, Provinsi Alberta, Kanada. Danau yang berukuran panjang 2 km dan lebar maksimal 0,5 km ini memiliki luas sekitar 0,8 km2 dengan kedalaman maksimal yaitu 70 meter. Nama Lake Louise sendiri diambil dari nama putri keempat Ratu Victoria, Louise Caroline Alberta.
Image result for lake louise
Pemandangan Lake Louise diperkaya dengan keindahan salju abadi dari Mt. Victoria (Photo Source: ski-canada.com)
Danau-danau gletser di Kanada, seperti Emerald Lake, Moraine Lake, dan Lake Louise memang terkenal karena berwarna biru kehijauan. Endapan bebatuan gletser (rock flour) yang jatuh ke danau akan membuat air danau tampak berwarna zamrud atau toska. Oleh karenanya, Lake Louise pun menjadi photogenic secara alami. Namun daya tarik Lake Louise tidak berhenti sampai segitu saja, kawan!
Di tepi Timur danau, berdiri salah satu hotel berkelas dunia, yaitu Chateau Lake Louise. Selain melayani penginapan, hotel yang dioperasikan oleh Fairmont Hotel & Resort ini juga menyediakan tempat makan malam romantis yang menyuguhkan langsung pemandangan Lake Louise. Pengunjung biasa juga diperbolehkan masuk untuk menikmati interior lobby hotel. Kalian akan banyak melihat wedding photoshoot dan pesta pernikahan di taman hotel, tepatnya di pintu masuknya.
Image result for fairmont chateau lake louise
Chateau Lake Louise (Photo Source: theroomingboamers.com)
Image result for fairmont chateau lake louise dining room
Suasana dining room hotel (Photo Source: fairmont.com)
Lalu, apa saja yang bisa dilakukan di Lake Louise selain dari foto-foto? Ini dia, aktivitas yang bisa kamu lakukan di sana. Pastinya betah berlama-lama, deh!
  1. Hiking. Ada banyak jalur pendakian yang dibuka di sepanjang pegunungan dan bukit-bukit yang mengepung Lake Louise. Kamu bisa bersepeda menelusuri jalur ataupun mencoba menunggang kuda. Aktivitas panjat tebing juga sering ditemui.
  2. Mencoba olahraga dayung. Kamu bisa menyewa dan mendayung perahu kayak atau kano di sini untuk dapat menikmati pemandangan dari atas perairannya langsung.
  3. Di musim dingin, ketika kondisi tidak memungkinkan olahraga kano dan kayak untuk beroperasi, Lake Louise tidak sepenuhnya mati beku. Turis berbondong-bondong mengunjungi tempat ini untuk bisa ber-iceskating di atas danau yang telah membeku. Di sekitar danau juga ditawarkan fasilitas khas musim dingin lainnya, seperti snowmobile, kereta anjing (dogsled), snowshoe, ice climbing, hingga ice fishing.
  4. Bagi kalian yang gak mau ribet-ribet, taman depan Chateau Lake Louise dibuka secara umum bagi pengunjung yang ingin berpiknik. Banyak wisatawan yang ikut berbaring dan menikmati pemandangan di depan mereka sembari menghabiskan waktu.
Related image
Photo Source: toadventureblog.com
Related image
Istana es di tengah danau (Photo Source: internationaltraveller.com)
Mendapat penilaian 4,5 dari 5 bintang di Trip AdvisorLake Louise memang pantas masuk ke daftar must visit kalian yang berencana ingin ke Kanada, khususnya Banff. Pemandangan yang kaya dan spektakuler dijamin akan membuat mulut kalian jatuh ternganga!
Image result for Lake Louise and fairmont
Photo Source: lakelouisejobs.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar